My Clock

Selasa, 14 Mei 2013

Kebebasan dan kelayakannya

Saya cukup prihatin dengan begitu banyak konflik yang terjadi di negara kita belakangan ini. Permasalahan ini  bermunculan begitu strategis menyerang negara kita.

Tapi 1 permasalahan yang menjadi perhatian khusus bagi saya. Yaa penyekapan buruh pabrik panci yg dipekerjakan secara paksa pada pabrik tersebut. Seperti kembali pada jaman penjajahan belanda dan jepang dulu, mereka dipekerjakan secara paksa tanpa dibayar. Dan yang lebih memprihatinkan lagi mereka sering mendapatkan kekerasan atau bahkan ancaman pembunuhan bila mencoba melarikan diri.

Sebenarnya cara seperti ini sudah pernah terjadi di amerika. Dimana seorang anak perempuan berusia 11 tahun diculik dan dipekerjakan secara paksa sbg pembantu rumah tangga. Anak perempuan tersebut disekap selama 10 tahun sebelum akhirnya berhasil melarikan diri pada usia 21 tahun.

Bahkan penculikan2 seperti ini sudah banyak terjadi. Tujuan mereka pun beragam. Kalau 2 contoh tadi tujuannya adalah mempekerjakan secara paksa, di amerika ada juga penculikan yang bertujuan menjadikan korbannya sebagai budak seks dll.

Sebenarnya kasus seperti ini banyak terjadi di kehidupan sehari hari. Dimana ada beberapa individu yang tidak dapat menerima kebebasan yg dimiliki orang lain. Dimana ada beberapa individu yang tidak senang melihat kebebasan orang lain. Dimana ada beberapa individu yang memanfaatkan kebebasan orang lain. Dimana ada beberapa individu yang ingin menghapuskan kebebasan yang didapat orang lain.

Mengapa banyak kasus seperti ini? Mengapa ada orang yg tega melakukan tindakan ini. Dimana hati nurani mereka.

Ada yg dapat saya simpulkan dari permasalahan tersebut. Sebenarnya, orang yang tidak dapat menerima kebebasan yang didapat orang lain seharusnya justru orang2 tersebut yang tidak layak menerima kebebasan tersebut.

Kamis, 02 Mei 2013

Pemimpin dan kepemimpinan

Kehebatan suatu negara dipengaruhi oleh pemimpinnya. Satu kalimat yang memang terbukti. Banyak negara negara maju di dunia yang maju karena di pimpin oleh pemimpin yang hebat. Pemimpin yang hebat itu juga yang harusnya ada dan dibutuhkan oleh Indonesia. Pemimpin yang memiliki jiwa kepemimpinan. Pemimpin yang bertanggung jawab dan amanah. Pemimpin yang dimaksud sebenarnya ada pada diri presiden kita terdahulu. Ir Soekarno. tapi bicara bung karno pasti tidak semuanya berpendapat sama seperti saya. Oleh karena itu pada posting ini saya tidak akan membahas beliau. saya akan mencoba membahas tentang pengertian dari pemimpin dan kepemimpinan.

Menurut saya kepemimpinan adalah Daya atau Upaya untuk mengarahkan atau membimbing suatu individu atau kelompok pada tujuan tertentu. 
Sementara itu pengertian Pemimpin menurut saya adalah seseorang yang memiliki daya dan upaya untuk mengarahkan atau membimbing suatu kelompok atau individu kepada tujuan tersebut.

jadi secara garis besar kepemimpinan adalah jiwa untuk memimpin tersebut, sementara pemimpin adalah individu yang HARUSNYA memiliki kemampuan tersebut. Kenapa saya bilang harusnya? yaa karena tidak semua pemimpin benar benar memiliki jiwa kepemimpinan tersebut.

Yang disebut pemimpin sebenarnya tidak hanya presiden. Kalau ada yang bertanya perbedaan pemimpin dan manager, sebenarnya keduanya bukanlah suatu perbedaan. manager adalah contoh dari pemimpin. yaa pemimpin dalam perusahaan. seperti halnya gubenur yang adalah pemimpin dari suatu provinsi, walikota pemimpin dari suatu kota, dan ketua kelas pemimpin dari anggota kelas. Jadi dapat diartikan pemimpin adalah artian luas dari individu yang memimpin. dan manager adalah bagian dari pemimpin.

Sebenarnya tidak hanya mereka meraka yang saya sebutkan tadi yang memiliki hak dan kemampuan untuk memimpin. Kita pun memiliki kemampuan untuk memimpin, memimpin siapa? memimpin diri kita tentunya. Karena memang seharusnya sebelum kita dapat memimpin orang lain, kita harus bisa memimpin diri kita. 

Dapat disimpulkan, Pemimpin yang baik adalah pemimpin yang mampu memimpin dirinya sendiri sebelum memipin orang lain.

Sekian....


Selasa, 09 April 2013

Visi dan Misi dalam kehidupan

Banyak orang yg tidak dapat membedakan antara visi dan misi. Oke kita mulai, visi dan misi memiliki pengertian yg tidak jauh berbeda jika kita tidak mengerti maksudnya. Menurut pendapat saya:
visi adalah WHAT BE BELIEVE WE CAN BE
misi adalah WHAT BE BELIEVE WE CAN DO
jadi intinya visi adalah apa yang kita inginkan (cita-cita). sementara misi adalah apa yg akan kita lakukan untuk mencapai visi tersebut.

setiap orang harus memiliki keduanya dalam kehidupan untuk mengetahui apa yg akan mereka lakukan kedepan juga untuk membangun hidupnya lebih baik lagi.Karena sebenarnya hidup kita tidak boleh sederhana. hidup itu harus hebat, sukses dan berkualitas. yang sederhana adalah cara hidup dan sikapnya.

Selasa, 02 April 2013

Suatu Proses yang baik


Pertemuan diwali dengan bermain sebua games.  Permainan tersebut seperti kita membuat 5 lingkaran dari  yang paling kecil hingga lingkaran paling besar di atas kertas masing masing, lalu siapkan pulpen untuk memberi tanda dimana kita mendaratkan tinta di dalam lingkaran tersebut.
Saya sudah mencoba berkali-kali tetapi tidak pernah mencapai titik tengahnya.
Beliau pun menjelaskan maksud dari permainan ini.Beliau menjelaskan bahwa hanya ada 1% orang yang bisa mencapai pusat.

Semua orang menginginkan masa depan yang cerah, impian yang sempurna, tapi tidak semua orang sanggup untuk bisa menjalani dan menghargai ” proses ” dalam mencapai impiannya. Melakukan pembohongan / manipulatif demi mencapai hasil yang diinginkan tanpa mengetahui keadaan disekitar.

Usaha dan hasil, adalah 2 hal yang sangat erat kaitannya, memulai dengan usaha untuk mencapai hasil yang sempurna.
Sejatinya, proses itu membangun kepribaadian manusia dalam masa depan. Itulah sebabnya mengapa kita perlu mensyukuri apa yang kita dapat dengan hasil yang sesuai dengan proses yang kita jalani.


Selasa, 26 Maret 2013

Kepuasan Kerja dan komitmen

Sampai lagi di hari selasa, dimana saya harus mempostingan pembahasan mata kuliah minggu lalu untuk kepentingan tugas. Tapi yaa mulai menjadi rutinitas menulis blog seperti ini.

Kembali minggu ke dua bersa Ibu Bayu. kalu tidak salah pembahsannya tentang kepuasan kerja dan komitmen. Menurut pandangan saya kepuasan kerja adalah saat seseorang menyelesaikan pekerjaannya dengan kinerja yang maksimal. Mungkin pandangan itu sedikit melenceng di jaman sekarang. org jaman sekarang lebih berfikiran bagaimana melakukan pekerjaan secepat mungkin dan semudah mungkin tanpa memikirkan hasilnya, bukan bagaimana mendapatkan kepuasan kerja itu sendiri. Sementara komitmen dapat diartikan berpegang teguh pada keputusan yang diambil, tanpa memperdulikan apa yg akan terjadi.


Kepuasan erat kaitannya dengan sikap dan nilai.
Nilai yaitu keyakinan dasar yang dimiliki individu yang menjadi dasar prilaku.
Nilai jika dikaitkan dengan suatu hal: ada baik, buruk, benar, salah, dsb.

Nilai antar budaya :
a.       Jarak kekuasaan
b.      Kuantitas hidup vs kualitas hidup
c.       Orientasi ketidakpastian

Dimensi Nilai Budaya menurut “Globe”
1.       Kebebasan berpendapat
2.       Perbedaan jenis kelamin
3.       Orientasi kinerja
4.       Orientasi kemanusian

Sikap : pernyataan evaluative tentang suatu objek.

 Komponen sikap:
a.       Kognitif
b.      Afektif / perasaan
c.       Perilaku
   
Sikap tentang perilaku ada 2, yaitu positif dan negatif.
contoh dari  (+)
-          Komitmen tinggi      
-          Produktivitas tinggi
-          Kepuasan kerja tinggi
                    (-)
-          Komitmen rendah
-          Produktivitas rendah
-          Kepuasan kerja rendah

Sikap tidak selalu konsisten dengan prilaku kerja:
Cara menunjukan kepuasan:
  1. Keluar dari pekerjaan
  2. Pasif-Agresif, misal: Menunda Pekerjaan
  3. Kesetiaan yang pasif (lebih memelih diam)
  4. Bersuara (protes atau demo)
  5. Mengabaikan tugas
  6. Trouble maker

akulturasi dan asimilasi

Ibarat SAYUR ASEM, mungkin itu yg bisa menggambarkan sebuah sistem bernama akulturasi. Seperti itu juga yg terjadi di Indonesia. Di Indonesia kita dapat melihat sebuah negara yang didalamnya banyak sekali budaya dan suku yang berbeda dari daerah yang berbeda. Misalnya saja orang jawa, kita dapat membedakan orang tersebut dari logat, budaya dll. Begitu juga orang sunda, padang, batak, ambon dll. Perbedaan di sistem akulturasi seperti yg terjadi di Indonesia sangatlah terlihat.

Jika kita bisa mengibaratkan akulturasi sebagai SAYUR ASEM lalu ibarat apa yg pantas utuk asimilasi. Hmmm mungkin KOPI SUSU. Yaa ibarat KOPI SUSU yg sudah diaduk rata, kita sudah tidak dapat memisahkan lagi yg mana kopi, yg mana susu, gula, air putih. Seperti itulah Asimilasi. Begitu juga yg terjadi di negara adidaya amerika. Amerika memang di huni oleh orang orang dari berbagai penjuru dunia, mulai dari negro sampai orang cina ada disana. bahkan tidak sedikit org indonesia yang tinggal disana. Tetapi kita tidak bisa membedakan mereka sebagai orang pendatang atau warga asli, karena ciri khas mereka yg merata dan sama. Mereka semua sudah bergaya american style.

Mungkin cukup pembahasan saya sampai disini. Biar bagaimanapun sistem akulturasi yg terjadi di indonesia sangat menarik untuk dibahas. karna banyak sekali budaya disini. Ibarat SAYUR ASEM kita masih dapat membedakan yang mana jagung, kacang panjang, meninjo dll. Walaupun begitu toh sayur asem masih lebih enak dari makanan amerika seperti.... ah sudahlah. Sekian.

Terima Kasih

Selasa, 19 Maret 2013

Motivasi, Motiv dan Teori Motivasi

bismillahirahmanirrahim
Pada postingan ini saya akan mencoba membahas tentang materi pembelajaran minggu lalu yg dibawakan oleh ibu Bayu.

Motivasi adalah proses yg berperan pada intesitas arah dan lamanya berlangsung upaya seseorang untuk mencapai tujuan. Sementara Motiv adalah proses yang berperan untuk mencapai suatu kepuasan tertentu. Jadi bisa dikatakan, motiv adalah suatu keinginan atau tujuan seseorang yg didorong oleh nafsu sesaat dan dibatasi oleh kepuasan yg terbatas. Sementara Motivasi adalah suatu upaya untuk mencapai tujuan dan didorong oleh keinginan untuk mendapatkan sesuatu yang lebih tanpa dibatasi oleh suatu kepuasan.

Biasanya Motivasi dimiliki oleh makhluk hidup yg memiliki akal contohnya manusia, karna dilakukan bukan untuk kepuasan semata. Sementara pada motiv juga dapat dilakukan oleh manusia, yg lebih menggunakan nafsu dari pada akal. Tapi pada umumnya Motiv dimiliki oleh makhluk hidup lain, seperti binatang.


Teori Motivasi yg terpopuler.


1. Teori Maslow
    Ada 5 kebutuhan dasar manusia menurut Maslow
  • Biologis
  • Keamanan
  • Sosial
  • Harga diri
  • Aktualisasi Diri
Teori tersebut dibagi menjadi 2:
  • Kebutuhan tingkat rendah: Dipenuhi secara eksternal
  • Kebutuhan tingkat tinggi:    Dipenuhi secara internal
2. Teori X dan Y (Mc Gregor)
Teori X: Manusia pada dasarnya harus dipaksa agar berprestasi
Teori Y: Manusia berprestasi secara alami

3. Teori  Erg (C. Adelfer)   
Ada 3 kebutuhan dasar menurutnya, yaitu: Eksistensi, Relasi, dan Tumbuh

4. Teori Kebutuhan (David McClelland)
Manusia memiliki 3 kebutuhan dasar:
  • kebutuhan akan prestasi
  • kebutuhan akan kekuasaan
  • kebutuhan akan kelompok



Sekian yg dapat saya review dr mata kuliah minggu kemarin. Kurang Lebihnya mohon maaf. 
wabillahi taufik wal hidayah, Wassalamualaikum Wr Wb.   

Salam SOBAT !!



TWITTER

@dananghaaa

Recent Post

test